BKM Maya Mahakeret Barat Bentuk Kepengurusan Baru

Ketua BKM Maya Frankly  Tamara Saat Membawakan Sambutan (foto : ist)

Manado, SulutSatu.com - Program KOTAKU yang merupakan program pemerintah Pusat terus dijalankan hingga ketingkat kelurahan.

Badan Keswadayaan Masyarakat Mahakeret Jaya (BKM MAYA) Kelurahan Mahakeret Barat setelah berakhirnya periode yang lalu, maka pada tanggal (12/08/2017) yang lalu,telah diadakan proses pemilihan yang dijaring di enam lingkungan kelurahan Mahakeret Barat.

Dalam proses pemilihan di tingkat kelurahan yang diwakili oleh perutusan yang terpilih di tingkat lingkungan sesuai kuota masing masing lingkungan berdasarkan jumlah penduduk di lingkungan.

Pemilihan yang demokratis dari puluhan perwakilan telah memilih 11 orang yang akan bertugas mulai tahun 2017 - 2020, sehingga menetapkan Franklyn C. Tamara selaku ketua, yang kesehariannya sebagai Staf Khusus Anggota DPD RI  Senator Ir. Stefanus BAN LIow.

Menurut Tamara, kepercayaan yang diberikan memberikan motivasi yang kuat guna membantu pemerintah untuk mengentaskan kemiskinan.

"Kepercayaan yang diberikan sungguh luar biasa yang diberikan dalam rangka menunjang program hebat pemerintah dalam rangka mengentaskan kemiskinan di perkotaan.

Saya juga mengharapkan agar kiranya seluruh elemen masyarakat kelurahan Mahakeret Barat dapat menopang dan dirinya siap melaksanakan dengan sepenuh hati," tutur Tamara yang juga sekretaris Komisi P/KB Jemaat Paulus TWM.

Sementara itu, sejak dibentuk kepengurusan yang baru, pengurus BKM Maya Mahakeret Barat langsung bekerja dan melaksanakan kegiatan pelatihan BKM.

Pelatihan ini dilakukan bersama dengan perangkat kelurahan yang dilaksanakan selama 2 hari sejak (13/09/2017) hingga (14/09/2017).

Pelaksanaan kegiatan yang diketuai oleh Jody Waterkamp dan Jelly Katidjan selaku sekertaris, dibuka langsung oleh Sekretaris Kelurahan Mahakeret Barat, Naomi Kalalo, SE yang dihadiri juga oleh Fasilitator Kelurahan Ibu Tuti Andaria bertujuan melaksanakan Program pemerintah untuk KOTAKU.

Dalam pelatihan ini seluruh peserta mendapat pelatihan dengan materi yang sudah disiapkan oleh Fasilitator program KOTAKU Ibu Tuti Andaria bersama Sthepenson Mananoma dan masih ada lagi kegiatan yang akan dilaksanakan seperti on the job tranning dan JITT.

(*/jimmy)
Share on Google Plus

Penulis: SulutSatu.com

0 komentar:

Posting Komentar