Kawatu Bantah Terlantarkan Siswa SMA Eben Haezer



MANADO - Kepala Dinas Pendidikan Sulut A.G Kawatu membantah telah melakukan pembiaran terhadap Siswa utusan SMA Eben Haezer Manado dalam lomba cerdas cermat empat pilar yang berlangsung Senin (19/6/2017).

Menurut Kawatu, peserta akan mendapatkan penginapan adalah peserta yang melewati 9 besar.

"Info yang benar bahwa kalu masuk 9 besar belum langsung dikarantina. Besok siang baru ada pembekalan dari sekretariat MPR selanjutnya dikarantina dan besok lusa baru masuk pada lomba. Ini sudah terinformasi ke sekolah," jelas Kawatu.

Dikatakan Kawatu, saat dihubungi via phonsel sejak petang tadi sedang mendampingi gubernur Olly Dondokambey menerima gubernur Guizhou.

"Tadi sore saya mendampingi Gub bertemu dengan Gubernur Guizhou di kantor Menko PMK bicara khusus tentang Pendidikan dan Pariwisata," tandasnya.(Obe)
Share on Google Plus

Penulis: SulutSatu.com

0 komentar:

Posting Komentar